Lompat ke konten

10 Santri SMA Al-Aziz Islamic Boarding School Ikuti Lomba Lintas Alam XXIX ASDS se-Jawa Bali

Santri SMA Al-Aziz Islamic Boarding School Ikuti Lomba Lintas Alam ke-29 se-Jawa Bali.

Santri SMA Al-Aziz Islamic Boarding School turut berperan aktif dalam kegiatan Lomba Lintas Alam ke-29 ASDS se-Jawa Bali.

Lomba Lintas Alam tersebut merupakan lomba di bidang kepramukaan yang diadakan setiap tahun. Pada tahun ini tepat menginjak agenda ke-29 dan dilaksanakan pada Minggu, 13 Oktober 2024.

Kegiatan tersebut diadakan di SMAN 1 Sumedang dan diikuti oleh seluruh anggota pramuka tingkat Penggalang SMP/MTs sederajat serta Penegak SMA/MA sederajat se-Pulau Jawa Bali.

SMA Al-Aziz Islamic Boarding School mengirimkan perwakilannya sebanyak 10 santri untuk turut serta mendapatkan pengalaman berharga tersebut.

Santri ikhwan peserta Lomba Lintas Alam ke-29 ASDS se-Jawa Bali.

Ke-10 santri tersebut merupakan anggota Penegak Pramuka SMA Al-Aziz Islamic Boarding School yang saat ini menduduki jenjang kelas XI.

Mereka di antaranya, yaitu:

  1. Abdul Jabbar
  2. Farraz Hazim F.
  3. Hamzah Muwahid Al-Ghozy
  4. Raka Abimantara
  5. M. Rizki Aswedi
  6. Dinar Tsaqila F.
  7. Nayla Shifatul A.
  8. Tanisha Noya Z.
  9. Thufani Dzahwa K.
  10. Viola Hasyya A.

Santri akhwat peserta Lomba Lintas Alam ke-29 ASDS se-Jawa Bali.

Perlombaan melintasi alam dengan berbagai medan dan pos kepramukan tersebut mereka lewati selama sehari suntuk. 

Banyak pembelajaran yang pada akhirnya dapat dipetik para santri SMA Al-Aziz IBS dari pengalaman mengikuti lomba tersebut.

Meskipun lelah, para santri SMA Al-Aziz IBS mampu menjalani dan menuntaskan lomba tersebut dengan baik.

Lomba lintas alam ini mungkin menjadi pengalaman pertama bagi mereka, tetapi kemampuan mereka untuk bisa survive dengan medan yang baru tentu tidak diragukan lagi.

Sebab, SMA Al-Aziz IBS kerap mengadakan agenda kepemimpinan yang berlokasikan di alam terbuka. Sehingga para santri sudah terbiasa akan kondisi tersebut dan bisa melewatinya dengan cukup baik.

Di SMA Al-Aziz Islamic Boarding School, para santri tidak hanya dibekali ilmu agama dan akademis semata. Melainkan juga ilmu-ilmu kepemimpinan dan cara bertahan hidup di alam terbuka.

Melalui kegiatan yang kerap dilaksanakan seperti Al-Aziz Character Building (ACB), Kesatria Camp, dan kegiatan lainnya.

Semoga berbagai kegiatan dan pengalaman yang telah didapatkan para santri mampu mengantarkan mereka ke masa depan yang lebih baik.***

 

 

Marilah bergabung bersama kami di SMA Al-Aziz Islamic Boarding School

School of Leader and Entrepreuneur

Tentang kami: https://al-aziz.sch.id/

Informasi Pendaftaran Penerimaan Peserta Didik Baru Tahun Ajaran 2024:

📱 HP (WhatsApp/Telp) : 081295114272

📝Formulir Pendaftaran : https://bit.ly/ppdb_alaziz

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

×

Kami Respons Cepat!

×