Lompat ke konten

Fieldtrip SMA Al-Aziz IBS “Goes to Pangandaran” Edisi Kunjungan PT. PECU (Pabrik Olahan Kelapa)

Tahukah kamu bagaimana operasional sebuah perusahaan?

Setiap perusahaan tentu memiliki sistem operasionalnya masing-masing. Begitu pula dengan PT. PECU (Pasific Eastern Coconut Utama).

Kali ini, SMA Al-Aziz Islamic Boarding School berkesempatan untuk berkunjung dan belajar mengenai operasional perusahaan yang diterapkan oleh PT. PECU.

Kunjungan ini merupakan salah satu rangkaian kegiatan fieldtrip SMA Al-Aziz IBS yang dilaksanakan dari 2-4 November 2023.

Fieldtrip SMA Al-Aziz IBS tahun 2023 ini memilih Pangandaran sebagai tujuannya. Kegiatan ini bertujuan untuk melatih para santri agar terbiasa belajar di luar kelas. 

Banyak destinasi wisata yang dikunjungi oleh SMA Al-Aziz IBS, baik itu wisata alam maupun wisata edukasinya. seperti halnya kunjungan ke PT. PECU ini.

PT. PECU atau Pasific Eastern Coconut Utama merupakan perusahaan yang bergerak di bidang pengolahan buah kelapa.

Lokasinya yang terletak di pesisir pantai Pangandaran, PT. PECU berdiri sebagai perusahaan yang memfasilitasi para petani perkebunan kelapa lokal yang ada di Pangandaran.

Namun, tidak menutup kemungkinan PT. PECU juga menyuplai buah kelapa dari luar Pangandaran.

Pabrik ini memiliki sejumlah produk unggulan yang dinamai ‘Klatu’ dan telah berhasil menggebrak pasar internasional sampai ke Malaysia, Singapura, dan lainnya.

Berikut produk unggulan yang dimiliki PT. PECU:

  • Air Kelapa (Klatu & Coco Day)
  •  Santan Kelapa (Klatu Coconut Cream)
  •  Krim Kelapa (Klatu Coconut Cream)
  • Bubuk Santan Kelapa
  • Bubuk Air Kelapa
  • Kelapa Kering

Lantas apa saja yang didapatkan para santri SMA Al-Aziz IBS di PT. PECU?

Selain diperkenalkan dengan produk-produk unggulannya, para santri juga diajak berkeliling untuk melihat proses pengolahan buah kelapa hingga menjadi produk yang siap pakai.

Dari pabrik inilah para santri mendapatkan pembelajaran mengenai leadership dalam hal karakter pemimpin, manajemen sumber daya, strategi pengelolaan perusahaan, dan tantangan seorang pemimpin.

Atas kunjungan para santri ke PT.PECU diharapkan dapat menjadi motivasi untuk belajar pengelolaan berbagai sumber daya menjadi sebuah pengembangan entrepreneur, usaha, dan kesejahteraan.

Sebagaimana dalam sebuah hadist disebutkan bahwa:

“Sebaik-baik pekerjaan adalah pekerjaan seorang pria dengan tangannya dan setiap jual beli yang mabrur.” (HR. Ahmad, Al Bazzar, Ath Thobroni dan selainnya).

Ingin tahu aktivitas para santri SMA Al-Aziz IBS di PT. PECU?

Intip keseruannya pada link di bawah ini:

https://youtu.be/Uuf4DW9NO_E

 

Marilah bergabung bersama kami di SMA Al-Aziz Islamic Boarding School

School of Leader and Entrepreuneur

Tentang kami: https://al-aziz.sch.id/

Informasi Pendaftaran Penerimaan Peserta Didik Baru Tahun Ajaran 2024:

📱 HP (WhatsApp/Telp) : 081295114272

📝Formulir Pendaftaran : https://bit.ly/ppdb_alaziz

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

×

Kami Respons Cepat!

×