Lompat ke konten

Penyambutan Santri Baru SMA Al-Aziz IBS Tahun Ajaran 2023-2024

  • oleh admin

Penyambutan Santri Baru SMA Al-Aziz Islamic Boarding School Tahun Ajaran 2023/2024

SMA Al-Aziz Islamic Boarding School menyambut kedatangan santri baru kelas X untuk tahun ajaran 2023/2024 pada Minggu, 16 Juli 2023.

Pada tahun ini, SMA Al-Aziz IBS menerima sebanyak 20 santri baru kelas X yang terdiri dari 11 orang santri ikhwan dan 9 santri akhwat.

Penyambutan santri baru kelas X dilaksanakan sebagai salah satu agenda penerimaan siswa baru di lingkungan SMA Al-Aziz Islamic Boarding School.

Acara ini dihadiri oleh jajaran pimpinan SMA Al-Aziz Islamic Boarding School, yakni Ibu Nur Intan Agustina, S.H., MCIM. selaku pembina yayasan, Ibu Dr. R. Meisa Dai, S.Sos., M.Si. selaku ketua yayasan, Bapak Tantan Rustandi, S.Pd. selaku kepala sekolah, dan seluruh staf pengajar dan pembinaan.

Selain itu, dalam acara tersebut turut dihadiri oleh orang tua beserta keluarga yang mengantarkan putra-putri terbaik mereka untuk menuntut ilmu di sekolah berbasis leadership dan entrepreneurship ini.

Rangkaian acara dipandu oleh Ananda Lexsa Aqila M. I. dan Pricilla Maria Boseke, santri akhwat kelas XII dengan diawali tilawah Al-Qur’an yang dilantunkan oleh Ananda Faraz Nagita G., santri ikhwan kelas XI.

Kemudian acara dilanjutkan dengan sambutan-sambutan, pengenalan kultur sekolah, pengenalan staf pengajar dan pembinaan, hingga pada berita acara penerimaan santri baru kelas X.

Sambutan penerimaan disampaikan oleh Pembina Yayasan, Ibu Nur Intan Agustina, S.H., MCIM. dengan diawali ucapan selamat kepada seluruh santri dan orang tua pilihan yang Allah takdirkan untuk bersinergi bersama keluarga besar SMA Al-Aziz Islamic Boarding School.

Dalam sambutannya, beliau pun tak luput menyampaikan visi dan misi sekolah dalam mendidik santri-santrinya.

Sebab, hal tersebut sangat penting untuk diketahui dan dipahami bersama antara sekolah dan orang tua agar terjalin kerja sama yang solid dalam mendidik dan membantu para santri menggapai cita-citanya di masa depan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

×

Kami Respons Cepat!

×